Selasa, 07 September 2010

TEHNIK TERKINI DALAM PENANGANAN KANKER

1.Modern Radio-Particle Knife(pisau nuklir untuk kanker):
-partikel radioaktif akan diimplan ke dalam tumor.
-partikel yang melepaskan sinar X selanjutnya akan membunuh dan menghancurkan sel tumor sebagai targetnya.
-metode ini dilakukan tanpa melalui tindakan operasi dan mengurangi luka pada tubuh,juga masa penyembuhan lebih cepat.

2.Modern Radiofrequency Ablation Technology (membunuh tumor sampai mati):
-prosedur yang dilakukan adalah dengan membunuh sel tumor menggunakan temperatur tinggi(80-100 derajat C).
-hasil yang dicapai tidak mempengaruhi sel-sel yang normal dan sama baiknya dengan melakukan tindakan operasi dan dinamakan operasi tanpa pisau.

3.Modern Artery Interventional Embolotherapy (membuat tumor mati kelaparan):
-pertumbuhan tumor tergantung dari nutrisi vaskulernya.
-jika pasokan darah ke tumor dihadang atau diputus,tumor dapat mengecil atau tidak mendapat nutrisi sehingga pertumbuhannya dapat diawasi.
-metode ini mempunyai cara kerja dengan membuat tumor "mati kelaparan" karena kekurangan nutrisi,karena pembuluh darah arteri tumor dihadang atau diputus.

4.Modern Bio-immunotherapy (nuklir biologis):
-menggunakan tehnologi "vitro cloning",sel dendritik(DC) dapat dipisahkan dari sel darah pasien dan diproduksi dalam jumlah yang banyak di laboratorium,selanjutnya dimasukkan kembali ke tubuh pasien untuk memperkuat sel imun pasien untuk melawan sel kanker.

5.Modern Bio Gene Therapy (mematikan akar kanker):
-ilmu medis telah membuktikan bahwa esnsi dari kanker adalah kelainan gen.
-dengan menerapkan p53 dan "adenovirus vector",diharapkan terapi gen ini menjadi cara terbaru pengobatan kanker.

6.Modern Ar-He Cryosurgery Therapy (membekukan tumor sampai mati):
-pisau Ar-He,berasal dari hak paten tehnologi kedirgantaraan Amerika,yaitu dengan menusuk tumor menggunakan "percutaneous puncture" (sebagai salah satu tindakan invasif minimal) sehingga tumor dapat seketika mati dalam beberapa detik tanpa merusak organ lainnya pada suhu dibawah-160 derajat C.


Sumber:Ester LN Kompas~Modern Hospital Guangzho China~7-9-2010.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar